Narasione.com

Pjs Bupati Minut Reza Dotulung Hadiri Apel Siaga Bencana

Narasione.com, Minut- PJs Bupati Minahasa Utara Reza A Dotulung menghadiri Apel Siaga Menghadapi Musim Penghujan, di Bendungan Kuwil Kalawat, Selasa (12/11/2024).

Apel siaga bencana tersebut dilaksanakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dalam hal ini Balai Wilayah Sungai Sulawesi I, dalam rangka kesiapsiagaan infrastruktur PU menghadapi musim hujan dan antisipasi bencana hidremeoterologi tahun 2024 – 2025 di Provinsi Sulawesi Utara.

Dalam sambutan, Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi I Ir. Sugeng Harianto, M.Si, M.T mengharapkan bekerja lebih keras lagi dan selalu berkoordinasi untuk lebih siaga dan tanggap dalam menghadapi kejadian bencana di wilayah sungai sulawesi I, mengingat musim penghujan tahun 2024 berbeda dari tahun sebelumnnya.

“Semoga dalam menjalankan tugas, para petugas Satgas Bencana dapat meningkatkan Koordinasi, Kolaborasi dan memastikan peran setiap stake holder dalam penanggulangan bencana dan memastikan aktifnya pos pos pemantauan bencana di setiap wilayah pos masing – masing.” ujar Harianto

Untuk itu, dengan persiapan yang matang serta koordinasi dan sinergi yang terus ditingkatkan, dampak bencana akibat musim hujan 2024/2025 akan dapat diantisipasi dengan baik.

Kemudian, usai melaksanakan Apel Siaga dilanjutkan dengan penyerahan peralatan/perlengkapan satgas bencana serta peninjauan bahan banjiran dan peralatan.

Turut dihadiri BPBD Minut, BPBD Manado, BPBD Minahasa dan BPBD Provinsi Sulawesi Utara, PUPR Minut, PUPR Manado, PUPR Minahasa dan PUPR Provinsi Sulawesi Utara, Basarnas Manado, Camat Kalawat dan peserta apel yang ada.(Advetorial)

Exit mobile version