Penulis : Ficky
Minut, Narasione.com-Wujud optimalisasi layanan kepada masyarakat sekaligus progress program 100 hari kerja, Bupati Joune Ganda meluncurkan program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).

Program ini terutama diperuntukan bagi masyarakat yang berulang tahun. Peluncuran program di Puskesmas Kauditan, Selasa (11/3) 2025, dihadiri jajaran Forkopimda, serta Kepala Dinas Kesehatan Minahasa Utara, Stela Safitri Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat, Direktur RSUD Walanda Maramis, dan para pejabat pemerintah daerah lainnya.
Joune Ganda, menjabarkan tentang pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, dimana kualitas kesehatan masyarakat, menjadi hal yang utama dalam membangun daerah.

“Pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat berulang tahun, ini merupakan wujud nyata dari komitmen kami dalam memberikan akses kesehatan yang mudah dan terjangkau bagi seluruh warga Minahasa Utara, Dimana, masalah kesehatan merupakan target 100 hari program kerja kami di periode kedua,” bebernya.
Lanjutnya, program PKG juga i salah satu upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sehingga lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas.
“Kiranya, program ini dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” harap bupati.

Kepala Dinkes Stela Safitri, mengatakan program pelayanan kesehatan ini serentak diluncurkan di 10 kecamatan. Dan terpusat di masing-masing Puskesmas yang ada.
“Pelayanan kesehatan ini sebenarnya sudah dimulai sejak Februari 2025, namun pencanangan serentak di seluruh kecamatan baru dilakukan pada tahap pertama. Ini merupakan langkah yang berbeda dengan kabupaten lain, yang biasanya hanya mencanangkan di satu atau dua tempat saja,” ujar Safitri.

Dia berharap, program ini memberikan kesempatan bagi warga yang berulang tahun untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis di berbagai fasilitas kesehatan yang telah ditunjuk.
“Dengan program ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan mencegah penyakit sejak dini,” harpanya.(***)
Komentar