Gelar Rakor Stakeholder, Bawaslu Minut Ingatkan ASN Jaga Netralitas

Politik63 Dilihat

Penulis :Ficky

Narasione.com, Minut- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) menggelar Rapat Koordinasi Stakeholder “Menjaga Netralitas ASN Pada pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur serta Bupati/Wakil Bupati dikabupaten Minahasa Utara, dilaksanakan di The Sentra Hotel, Jumat (4/10/2024).

Menghadirkan narsum Kepala Kantor Regional XI BKN Manado Dr. Akhmad Syauki SH.MH dengan ini menerangkan hal apa saja yang bisa di lakukan oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) pada masa Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024.

“Sebagai Aparatur Sipil Negara sudah seharusnya untuk menunjukkan Netralitas dalam Pilkada ini, karena ASN dibiayai Negara. Kita boleh berkampanye tapi kita tidak boleh meggunakan fasilitas Negara,” Jelas Syauki

Ditempat yang sama pula, Pemerintah Kabupaten Minut dalam hal ini yang menjadi pemateri adalah Sekdakab Ir. Novly Wowiling M.si menjelaskan bahwa ASN bisa beruforia asalkan jangan sapai melupakan Nnetralitas sebagai ASN.

“Silahkan beruforia asalkan jangan melupakan Netralitas sebagai ASN, jangan karena sudah terlalu asik dengan Kampanye sampai tidak sadar menggunakan fasilitas Kantor seperti menggunakan Motor Dinas, Mobil Dinas, dan lain-lain,” ujar Wowiling

Untuk itu, Wowiling mengingatkan kepada ASN bahwa Tenaga Harian Lepas (THL) juga harus menjaga Netralitas karena difasilitasi oleh Negara.

Turut dihadiri Sekda Minut Novly Wowiling, Asisten I Umbase Mayuntu, Kepala BKPSDM Minut Johanes Katuuk, Korsek Bawaslu Minut Michael Polisi, dan Perkawilan ASN di 10 Kecamatan yang ada di Minahasa Utara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *