Penulis: Ficky
Narasione.com, Minut-Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara kembali monerehkan prestasi. Dibawah pimpinan Kepala Daerah Milenial Joune Ganda dan Kevin William Lotulung (JG-KWL) berhasil meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) melalui Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) LKPD Tahun Anggaran 2023 oleh Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI).
JG-KWL membuktikan dipenghujung masa kepemimpinannya, duet kader kebanggaan PDIP ini, berhasil meraih WTP sebanyak 3 kali berturut-turut. Ini merupakan hasil kerja keras kita bersama.
Sementara Itu Bupati Joune, Selasa (28/5) saat dikonfirmasi awak media mengatakan jika, ini kali ketiga secara berturut-turut hasil LHP LKPD Tahun Anggaran 2023 untuk Kabupaten Minahasa Utara berhasil meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI.
“Prestasi Pengelolaan Keuangan ini adalah hasil kerja keras Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, prestasi bersama seluruh jajaran Pemkab Minut serta berkat sinergitas dengan pihak DPRD Kabupaten Minahasa Utara” ujar JG-KWL, usai menerima hasil dari BPK di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Sulut, Jalan 17 Agustus Nomor 04 Manado.
“WTP ini bukanlah akhir dari kerja keras kita dalam mengelola keuangan, tapi sebuah motifasi untuk menjadi lebih baik lagi dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab dalam keuangan. Pertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian,” tambahnya.