Bupati Joune Ganda Hadiri Gerakan Pangan Murah di Desa Tontalete

Minahasa Utara105 Dilihat

Penulis: Ficky

Narasione.com, Minut- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara melalui Dinas Pangan melaksanakan sejumlah program untuk tahun 2024. Salah satunya, Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di Kantor Desa Tontalete Kecamatan Kema, Selasa (27/8).

Bupati Minahasa Utara Joune J E Ganda SE MAP MM MSI yang menghadiri kegiatan GPM kali ini mengatakan jika, Program ini dijadwalkan berlangsung sepanjang tahun 2024.

“Sebagai Tim Pengendali Inflasi Daerah, kami melangsungkan program gerakan pangan murah yang bertujuan menstabilkan pasokan dan harga pangan,” ujar Joune Ganda.

“Seperti motto kami: Rakyatku adalah Keluargaku.

Kiranya kita tetap terus berkolaborasi untuk mewujudkan Kabupaten Minut lebih hebat lagi,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *